Skip to main content

Posts

Showing posts with the label opini

RUU PPRT, PR DPR Yang Tak Kunjung Kelar

 Ternyata RUU PPRT - Rancangan Undang-Undang Perlindungan Pekerja Rumah Tangga telah mandeg dan menjadi PR DPR sejak 19 tahun silam. RUU PPRT pernah kembali disuarakan oleh anggota DPR Rieke Diah Pitaloka (Eks pemeran Oneng, dalam film Bajaj Bajuri) yang sukses menjadi anggota dewan dan mencoba mengupayakan menggoalkan RUU tersebut (2014), sayangnya hingga saat ini RUU PPRT tersebut tidak juga kunjung selesai. Padahal RUU itu adalah harapan atau angin segar pagai para pekerja rumah tangga yang jumlahnya mungkin puluhan ribu di Indonesia ini. Sebut saja Angon, telah bekerja belasan tahun di sebuah perumahan elite di Surabaya namun gaji yang diterimanya masih jauh dari standard UMK/UMR. Namun Angon tetap menerima pekerjaan tersebut karena merasa sulit mencari pekerjaan lain. Angon berkeinginan membangun usaha, namun meski telah belasan tahun bekerja, tidak juga bisa menabung untuk modal usaha. "saya hanya tamatan SMP, mau cari kerja di tempat lain juga sulit, makanya masih tetap ber

Pengertian Peradaban Menurut KBBI dan Penjelasan Lainnya

Peradaban manusia telah mengalami perubahan kemajuan dari masa ke masa, seiring dengan perubahan peradaban maka terjadi pula perubahan budaya dan kebiasaan manusia. Kali ini saya ingin membeberkan Pengertian dari Peradaban sesuai penjelasan dari kamus besar bahasa Indonesia (KBBI) dan penjelasan lainnya yang sesuai dengan pengertian peradaban. Salah satu dampak pembangunan Menurut KBBI, Pengertian Peradaban adalah : kemajuan lahir dan batin yang meliputi kecerdasan dan kebudayaan dengan objek sebuah bangsa. Membangun peradaban berarti juga membangun kebiasaan baru masyarakat suatu bangsa menjadi lebih baik dengan tertatanya suatu wilayah sesuai perencanaan dan diterbitkannya berbagai peraturan dalam masyarakat, agar masyarakat bangsa tersebut tertib. Membangun peradaban baru tentu harus mempertimbangkan berbagai faktor budaya, lingkungan, ekosistem dan tata ruang wilayah yang baik, sehingga dibutuhkan keimuan tentang Ekologi. Sebagai contoh : Dahulu sebuah wilayah atau pulau dengan pen

Makna Sportifitas

Sportifitas, apa sih sportifitas itu? Sering kali kita menyebut kata tersebut dalam sebuah olahraga, namun makna dari sportifitas tersebut sebenarnya dapat dijabarkan lebih luas tidak hanya dalam pertandingan atau perlombaan semata, dimana dalam setiap pertandingan/perlombaan harus menerima kekalahan dan mengakui keunggulan lawan. Baik, pada kesempatan ini ingin saya jabarkan lebih luas akan arti dari sportifitas dan penerapannya di kehidupan sehari-hari. Menurut KBBI, benar bahwa Sportifitas adalah sikap jujur dan adil; bersedia mengakui keunggulan lawan. Mari kita perluas makna, "Olahraga membangun jiwa sportif" "Olahraga dapat membangkitkan energi positif dan membuang energi negatif," ujar Raden, Olahragawan golf BKPTPI. Seseorang yang melakukan olahraga dengan sepenuh jiwa tentu dapat mengambil hikmah dari olahraga tersebut yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Tidak terbatas dalam hal olahraga saja, seseorang yang memiliki jiwa sportif akan memilik

Pandemi Covid19, Ada Hikmah Dibalik Musibah

Wahai jiwa-jiwa yang berfikir positif, beruntunglah karena bisa menemukan hikmah dibalik musibah yang terjadi, bersyukurlah dengan menyebut nama Tuhanmu, bahwa dibalik musibah yang terjadi ada hikmah yang bisa dipetik. Meskipun tidak sedikit mereka yang terkena musibah akan mengalami patah arang dan hanya  meratapi kesedihan. Namun untuk para pejuang, disetiap masalah pasti ada solusi yang akan menjadi sebuah peluang, peluang untuk beribadah, peluang untuk mengabdi, peluang untuk berkembang dan peluang untuk menyelesaikan permasalahan.  Tidak sedikit yang menganggap pandemi sebuah musibah yang menyengsarakan, namun disisi lain ada orang yang berpikir kreatif dan tetap optimis, sehingga pembatasan sosial tidak menjadikannya menjadi jiwa yang dungu dan termangu. Mau dibagian mana anda...? Di tengah-tengah pandemi yang masih melanda masih banyak jiwa-jiwa muda yang kreatif mengusahakan hal-hal baru untuk mendapatkan sesuatu yang bernilai. Tentu kita masih mengingat hebohnya penghobi tanam

Rekomendasi Tanaman Penghijauan Yang Kokoh dan Bermanfaat

IKN - Wacana pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) telah merebak dan sedang gencar-gencarnya, wacana ini pun menimbulkan pro dan kontra, padahal pemerintah telah menetapkan akan membangun ibukota baru tersebut di Pulau Kalimantan. Fenomena alam yang terjadi saat ini sungguh mengejutkan, angin puting beliung dimana-mana, angin badai terjadi dimana-mana, sehingga menimbulkan musibah bagi sebagian orang karena ada pohon yang tumbang, papan reklame bahkan tiang listrik.  Menanggapi terjadinya pohon tumbang di beberapa titik perkotaan karena badai angin dan puting beliung, kali ini akan kami rilis info Rekomendasi Tanaman Penghijauan Yang Kokoh dan Bermanfaat. Tumbuhan apa yang cocok untuk penghijauan di tepi jalan, langsung saja kami rekomendasikan adalah tanaman asam jawa ( Tamarindus indica ). Mengapa kami memilih asam jawa, berikut ini adalah pertimbangannya. foto by https://steemit.com/ Pohon Asam Jawa Kokoh Tak dapat dipungkiri dan tak terbantahkan bila pohon asam jawa memiliki pohon yan

Mari Bersimbiosis Dengan Alam

​ Lakukan hal kecil yang paling mudah untuk menjaga lingkungan, sebagai wujud cinta dan simbiosis manusia dengan alam. Tak perlu mencaci negeri sendiri, tapi mari wujudkan sinergi kita dengan alam ini. Jangan buang sampah sembarang, Pembangunan harus betul betul perhatikan dampak lingkungan,  Menanam pohon di sekitar rumah, sekitar lingkungan, sekitar desa, sekitar kecamatan dan sekitar kabupaten. Sudah kehendak Tuhan setiap tetes air hujan untuk membasahi tanah, agar kehidupan yang saling berkesinambungan terjadi, maka setiap rumah harus punya lahan resapan, agar air tidak seluruhnya akan terbuang ke laut. Karena air hujan juga merupakan sumber kehidupan maka berilah kesempatan untuknya mencapai tanah. Coba bayangkan bila setiap orang membangun tapi tidak pedulikan resapan, seluruh permukaan bumi di atap, di semenisasi, dicor, diaspal. Dampaknya drainase sebesar apa pun pasti akan meluap dan akhirnya banjir bila hujan turun.  Menghijaukan bumi merupakan salah satu upaya kita menjaga k