Skip to main content

Kreator Digital dan Influencer adalah

Kreator Digital? mungkin istilah itu tidak asing bagimu, namun apakah kamu telah memahami apa maksud dari kreator digital itu? Apa pekerjaan kreator digital dan apa keuntungan dari profesi kreator digital?

Suatu sore di hari libur kerja, saya sempat menonton kartun upin dan ipin, film tersebut mengisahkan tentang influencer, ternyata influencer artinya adalah pemengaruh, yaitu orang memiliki pengaruh bagi linkungannya, memiliki pengaruh dalam pertemanannya, baik secara digital di sosial media maupun masyarakat secara umum. Bisa jadi, apa yang dikerjakannya, apa pun aktivitasnya akan disorot masyarakat dan akan diteladani.

Nah, influencer ini ternyata adalah kreator digital, yang aktif disebut vlogger atau content creator, seperti selebgram di instagram, sedangkan yang dibalik layar disebut juga editor.

Apa pekerjaan Kreator Digital?

Pekerjaan kreator digital diantaranya adalah: Menulis, meninjau, mengedit, dan membuat konten untuk platform yang digunakan perusahaan untuk marketing. Melakukan riset dan interview untuk mempelajari tren terkini serta dalam pengembangan konten. Bekerja sama dengan tim kreatif untuk mempersiapkan materi promosi. 

Kreator digital adalah sebuah profesi yang fokus terhadap pembuatan konten, baik itu pembuatan artikel, suara atau video. Kreator digital biasanya membuat konten di berbagai sosial media sesuai kebutuhannya.

Keuntungan Kreator Digital

Karyanya dikenal banyak orang, ini adalah keuntungan dari menjadi kreator digital, dimana karyanya akan dikenal banyak orang. dengan dikenalnya karya tersebut, kreator digital akan mendapatkan keuntungan lainnya. Bisa jadi karya seorang kreator digital akan menjadi INSPIRASI BARU bagi orang lain, sehingga seorang kreator digital akan menjadi orang yang berpengaruh, influencer.

Mengasah Kreativitas, seorang kreator digital akan selalu dituntut untuk berinovasi, menemukan hal-hal baru, memikirkan hal-hal baru, sehingga daya kreativitasnya akan semakin terasah. 

Memiliki jaringan yang luas, menjadi kreator digital juga berpeluang untuk berkolaborasi dengan kreator digital lainnya. Karya yang populer menjadikannya terkenal dan berpeluang untuk bekerja sama dengan sebuah brand ternama.

Memiliki pasar tertarget, kreator digital dapat menentukan jenis konten sesuai dengan hal yang digemari atau yang membuatnya populer dari berbagai jenis kreasi yang telah dibuatnya. Misalnya adalah review sebuah produk kosmetik, review tempat wisata atau review kuliner. 

Monetisasi konten, seorang kreator digital dapat menguangkan kontennya apabila konten tersebut bagus dimata pengguna internet atau penggemarnya.

Tips Sukses Menjadi Kreator Digital Pemula

Segeralah memulai sebuah karya, Konsisten, Posting karya diberbagai platform, Lakukan kolaborasi dengan kreator digital lainnya untuk memperluas jaringan, bagikan konten sesuai grup penggemarnya. Jangan membagikan konten pada grup yang tidak relevans, misalnya pada penggemar burung jangan di share konten tentang cara  mendidik anak.


Comments

Popular posts from this blog

Pengertian Animisme, Dinamisme, Politeisme, Monoteisme dan Henoteisme

Inilah Pengertian Animisme, Dinamisme, Politeisme, Monoteisme dan Henoteisme Dinamisme adalah kepercayaan pada kekuatan gaib yang misterius. Tujuan beragama pada dinamisme adalah untuk mengumpulkan kekuatan gaib atau mana (dalam bahasa ilmiah) sebanyak mungkin. Animisme adalah agama yang mengajarkan bahwa tiap-tiap benda, baik yang beryawa maupun tidak bernyawa mempunyai roh. Tujuan beragama dalam Animisme adalah mengadakan hubungan baiik dengan roh-roh yang ditakuti dan dihormati itu dengan senantiasa berusaha menyenangkan hati mereka. Politeisme adalah kepercayaan kepada dewa-dewa. Tujuan beragama dalam politeisme bukan hanya memberi sesajen atau persembahan kepada dewa-dewa itu, tetapi juga menyembah dan berdoa kepada mereka untuk menjauhkan amarahnya dari masyarakat yang bersangkutan. Henoteisme adalah paham tuhan nasional. Paham yang serupa terdapat dalam perkembangan keagamaan masyarakat yahudi. Monotheisme adalah faham yang meyakini Tuhan itu tunggal dan personal, yang sang

Pengertian | Arti Kompetensi, Kapabilitas, Akseptabilitas dan Elektabilitas

Seperti pemilu tahun lalu, menjelang pemilu 2014 ini sebagai orang awam kita akan sering dibingungkan dengan munculnya istilah bahasa asing oleh para elite politik. Entah itu bertujuan agar kedengaran lebih keren atau memang tak bahasa lain yang lebih pas untuk pemaknaannya. Kali ini saya, melalui Antar Berita ingin menyampaikan pengertian tersebut agar kita semua memahaminya. entah anda gunakan atau tidak, setidaknya itulah artinya dalam bahasa Indonesia yang sebenarnya menurut saya, entah pula oleh ahli bahasa. Inilah arti/pengeritan kompetensi, kapabilitas, akseptabilitas dan elektabilitas : Kompetensi, artinya adalah Kemampuan, sebagai seorang individu atau calon pemimpin diharapkan memiliki kemampuan, ketrampilan atau skill. Kapabilitas, artinya juga sama dengan Kompetensi, yaitu Kemampuan. Namun pemaknaan kapabilitas tidak sebatas memiliki keterampilan (skill) namun lebih dari itu, yaitu lebih paham secara mendetail sehingga benar benar menguasai kemampuannya dari titi

Pengertian Rangkaian Logika Dasar

Rangkaian logika adalah rangkaian yang menerapkan dasar-dasar logika dalam pemakaiannya. Dasar-dasar logika adalah operasi yang menerapkan  Pada umumnya rangkaian logika menggunakan gerbang-gerbang logika yang terintegrasi dalam satu IC. Gerbang logika dapat mengkondisikan input - input yang masuk kemudian menjadikannya sebuah output yang sesuai dengan apa yang ditentukan olehnya. Terdapat tiga gerbang logika dasar, yaitu : gerbang AND, gerbang OR, gerbang NOT. Ketiga gerbang ini menghasilkan empat gerbang berikutnya, yaitu : gerbang NAND, gerbang NOR, gerbang XOR, gerbang XAND. Gerbang NOR sering juga disebut dengan istilah Inverter. Logika dari gerbang ini adalah membalik apa yang di input kedalamnya, biasanya hanya terdiri dari satu kaki saja. Ketika input bernilai 1 maka output bernilai 0 dan begitu pula sebaliknya. Gerbang AND memiliki karakteristik logika diman input masuk bernilai 0 maka outpunya akan bernilai 0. Jika kedua input b